Anthropology Study Program Prepares for FIBAA Accreditation

SURABAYA – WEB ADM | Program studi Antropologi FISIP UNAIR sedang dalam masa persiapan akreditasi FIBAA. FIBAA atau Foundation for International Business Administration Accreditation merupakan lembaga akreditasi internasional yang menjamin mutu dan kualitas pendidikan di perguruan tinggi.  

Program studi Antropologi telah melakukan persiapan menjelang akreditasi FIBAA sejak Mei tahun lalu. “Persiapannya cukup panjang dan banyak dokumen yang harus diselesaikan dan diterjemahkan ke dalam bahasa inggris, seperti dokumen kurikulum, dokumen Rencana Pembelajaran Semester (RPS), dokumen Self Evaluation Report (SER), skripsi, dan dokumen lainnya,” ujar Dr. Lucy Dyah H., S.Sos, M.Kes. selaku Sekretaris Departemen Antropologi FISIP UNAIR.  

Proses dan persiapan yang cukup panjang selama satu tahun terakhir ini pun berlanjut ke tahap berikutnya, yaitu persiapan tahap visitasi. Visitasi akan dilaksanakan pada November mendatang. Tim yang dipimpin oleh Pudjio Santoso, Drs., M.Sosio. selaku Kepala Departemen Antropologi FISIP UNAIR dan terdiri dari sekretaris departemen, dosen, tenaga kependidikan, alumni, serta mahasiswa yang telah meluangkan waktu untuk divisitasi dan dievaluasi pada jadwal yang telah ditentukan.  

“Harapannya tentu saja dapat lolos akreditasi FIBAA dengan predikat yang memuaskan. Harapan itu pastinya membuat program studi Antropologi siap menerima mahasiswa internasional untuk belajar di Antropologi FISIP UNAIR karena Sumber Daya Manusia (SDM) kami juga telah mencukupi dan menyanggupi,” ungkap Lucy di akhir wawancara.  

Artikel ini merefleksikan poin ke-4 Sustainable Development Goals (SDGs), yaitu Quality of Education. (AA) 

The post Program Studi Antropologi Persiapkan Akreditasi FIBAA   appeared first on Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) – Universitas Airlangga.

source
https://unair.ac.id