FISIP UNAIR Welcomes 270 Students of SMA Negeri 1 Waringinkurung Banten

ADM-WEB | Rabu (31/01/2024) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Airlangga (UNAIR) menjadi saksi keceriaan 270 siswa-siswi kelas 11 beserta perwakilan guru pendamping dari SMA Negeri 1 Waringin Kurung, Banten saat mereka berkunjung ke fakultas dengan julukan kampus orange ini.  Kunjungan kali ini bertempat di Aula Soetandyo W Lt.3 Gedung C FISIP Unair. Kunjungan ini, menjadi salah satu upaya FISIP UNAIR untuk memberi wawasan lebih pada Siswa – Siswi mengenai perkuliahan terutama di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu politik. Selain itu, perwakilan dari SMA Negeri 1 Waringin Kurung, Banten berharap dari kunjungan Siswa – Siswi ke FISIP UNAIR dapat menjadi motivasi mereka untuk berkuliah di Universitas Airlangga.

Harapan dari Kunjungan SMA Negeri 1 Waringin Kurung

Acara diawali dengan sambutan dari perwakilan SMA Negeri 1 Waringin Kurung yang menyampaikan harapan dan tujuan mengunjungi FISIP UNAIR. “ Kami harap dari adanya kunjungan ini dapat menjadi motivasi siswa siswi kami untuk diterima di UNAIR. Selain itu, Saya harap kami dapat terus menjalin Silaturahmi dengan UNAIR terutama FISIP kedepannya” ucap Moch. Toha, selaku perwakilan dari SMA Negeri 1 Waringin Kurung, Banten.

Pemaparan Tentang FISIP

Probo Darono Yakti, S.Hub.Int., M.Hub.Int, perwakilan dekanat dan dosen Hubungan Internasional FISIP UNAIR, menyampaikan bahwa FISIP UNAIR memiliki total 7 program studi S1, 6 program studi S2, dan 1 program S3, yang telah melahirkan banyak alumni sukses di Indonesia. “Keistimewaan lainnya adalah program fast track yang memungkinkan mahasiswa menyelesaikan S1 dan S2 dalam waktu singkat, hanya dalam 5 tahun. Program ini akan mempermudah teman – teman yang memang ingin melanjutkan studinya ke jenjang S2 dengan program studi yang linier.” Tutur Probo dalam pemaparannya. Selain itu, Probo juga menyampaikan mengenai Jalur Golden Ticket yang setiap tahun diberikan kepada siswa-siswi beruntung yang mengikuti acara Airlangga Education Center (AEE).

Selanjutnya, siswa-siswi SMA Negeri 1 Waringin Kurung diperkenalkan dengan Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) FISIP oleh Presiden BEM FISIP. Pengenalan ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi siswa menjadi mahasiswa yang berkontribusi positif bagi masyarakat dan negara. “BEM FISIP memiliki fungsi aktif dalam menjembatani mahasiswa dengan fakultas terkait kegiatan dan operasional kampus,” ujar Tuffa.

Acara diakhiri dengan foto bersama di patung Garuda Mukti oleh para siswa dan guru. Diharapkan, kunjungan ini mampu memotivasi dan meningkatkan semangat siswa-siswi SMA untuk meraih impian pendidikan tinggi mereka.

Artikel ini merefleksikan nilai SDGs ke-4 Quality Education (ACM).

source
https://unair.ac.id